Pages - Menu

Blogger news

Thursday, February 16, 2012

Jerawat menganggu apa obat tradisionalnya ya ??

Obat Tradisional | Obat Alam | Obat Non Kimia | Obat Kebun Sendiri | Obat Apotik Hidup

Lebih baik mencegah daripada mengobati. Hal ini juga termasuk dalam mencegah timbulnya jerawat. Jerawat yang tumbuh di wajah dapat membuat penampilan kita menjadi kurang bagus. Selain itu, bekas jerawat biasanya tidak segera hilang dari wajah kita. Maka selain mengobati jerawat yang ada, perlu juga melakukan langkah-langkah pencegahan agar jerawat yang menjengkelkan tidak mengganggu penampilan. Jerawat akan lebih menyiksa lagi karena sering muncul pada masa pubertas yang katanya sebagian besar orang adalah masa yang paling indah, masa- masa pacaran. ini beberapa ramuan tradisional untuk mengatasi jerawat anda :
  • Cuci muka dengan air es. Meski ini tidak berhasil pada semua kasus, tetapi cuci muka dengan air es bisa mengurangi timbulnya jerawat pada sebagian orang.
  • Daun sirih merupakan daun yg memiliki banyak khasiat. Tidak hanya sebagai obat bau badan tradisional, daun ini bisa juga dijadikan sebagai obat jerawat alami. Untuk caranya, seduh 10 lembar daun sirih, saring dan gunakan air daun sirih tadi untuk cuci muka tiga kali sehari.
  • Obat jerawat tradisional dengan belimbing wuluh. Untuk caranya, haluskan belimbing wuluh dengan dicampur garam sedikit saja dan usapkan pada wajah dua atau tiga kali sehari. Belimbing bermanfaat sebagai astrigen untuk memperkecil pori-pori wajah dan juga sebagai anti radang.
  • Obat herbal jerawat dengan uap daun teh. Daun teh diseduh dengan air mendidih, dan dekatkan wajah hingga terkena uap daun the tersebut beberapa lama.
  • Obat tradisional jerawat dengan buah mengkudu. Buah mengkudu dihaluskan dan dibuat untuk masker wajah.
  • Dengan jeruk nipis dan buah tomat. Caranya sama, buah tomat atau jeruk nipis dioleskan pada wajah pada malam hari sebelum tidur. Esoknya bangun tidur baru dibersihkan dengan air hangat.
  • Selain itu obat jerawat tradisional juga bisa menggunakan temulawak yang digunakan sebagai masker, lidah buaya (aloe vera), mahkota dewa, kentang yang diiris tipis, tempelkan pada wajah dan pucuk daun jambu batu.
  •  
Kata Kunci/ keyword Terkait dengan artikel ini  :
jerawat ,penyebab jerawat ,cara mengatasi jerawat ,cara mengobati jerawat ,petua jerawat ,gel jerawat ,tip jerawat ,set jerawat



No comments: